Header AD

header ads

MATERI IPA KELAS VIII BENTUK-BENTUK ENERGI


Energi dalam tubuh kita yang berasal dari makanan di sebut energi kimia. Energi yang digunakan pada pengisian aki berasal dari listrik sehingga disebut energi listrik. Energi kimia dan energi listrik merupakan bentuk-bentuk energi yang sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Selain kedua benda tersebut, masih banyak bentuk energi yang lain. Antara lain energi kalor, energi cahaya, dan energi bunyi.



ENERGI KIMIA



Selain terdapat dalam makanan, energi kimia juga terdapat dalam bahan bakar, seperti bensin, minyak tanah, dan kayu bakar. Energi kimia diperoleh dari hasil pembakaran makanan atau bahan bakar. Pembakaran makanan atau bahan bakar. Pembakaran makanan dalam tubuh kita menghasilkan energi yang dapat kita gunakan untuk melakukan aktivitas. Pembakaran bensin menghasilkan energi yang dapat digunakan untuk menjalankan mesin kendaraan.



ENERGI LISTRIK     



Energi listrik adalah energi yang dimiliki benda karena adanya arus listrik. energi listrik dapat dimanfaatkan untuk berbagai macam keperluan, misalnya untuk menyalakan lampu, memanaskan setrika, menyalakan televisi, radio, tape dan komputer. Oleh karena itu,energi listrik adalah energi merupakan salah satu energi yang sangat penting.

Sumber utama energi listrik adalah pembangkit tenaga listrik. Pembangkit tenaga listrik dapat menghasilkan arus listrik yang sangat besar. Arus listrik tersebut disebar keberbagai pemukiman penduduk, industri, dan perkantoran melalui jaringan listrik.



ENERGI KALOR (PANAS)


Energi kalor adalah energi yang dihasilkan oleh getaran partikel-partikel dalam suatu benda. Makin cepat getaran atom-atom maka makin besar energi kalor yang dimiliki benda. Salah satu bentuk energi kalor adalah api. Gesekan atau tumbukan antara dua benda umumnya juga menghasilkan energi kalor. Tumbukan atau gesekan menyebabkan partikel-partikel zat pada daerah yang bertumbukan atau bersentuhan,bergetar lebih cepat. Getaran yang cepat membuat suhu benda naik sehingga energi kalor bertambah.


ENERGI BUNYI



Energi bunyi berasal dari suatu benda yang bergetar. jika suatu benda bergetar, partikel udara yang bersentuhan dengan benda tersebut ikut bergetar. Getaran benda diteruskan ke seluruh ruangan lewat partikel udara.

Partikel udara yang bergetar memiliki energi gerak. Energi bunyi dapat menyebabkan kaca jendela bergetar. Sebenarnya, energi bunyi adalah energi gerak yang dimiliki oleh partikel-partikel udara yang bergetar. Tanpa partikel udara, energi bunyi tidak akan ada.       


ENERGI CAHAYA



Berasal dari benda memancarkan cahaya, seperti lampu listrik, api, atau matahari.makin terang suatu benda (intensitas cahayanya makin tinggi) maka makin banyak energi cahaya yang dipancarkanya. energi cahaya yang sulit untuk disimpan.
MATERI IPA KELAS VIII BENTUK-BENTUK ENERGI MATERI IPA KELAS VIII BENTUK-BENTUK ENERGI Reviewed by Unknown on Maret 02, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post AD

home ads